Cara Mengembalikan File Flashdisk Yang Di Hidden Oleh Virus



Cara Mengembalikan File Flashdisk Yang Di Hidden Oleh Virus - Pernahkah suatu ketikan anda mengalami kejadian seperti isi file dan folder yang ada pada flashdisk tiba-tiba tidak bisa terbaca oleh komputer, dan ada juga seakan-akan isi di dalam flashdisk tersebut lenyap dalam seketika ? tapi setelah di lihat lebih teliti ternyata flashdisk yang anda gunakan memiliki ukuran kapasitas yang terpakai. kalau memang anda mengalami kejadian seperti ini anda tidak usah panik, kita periksa dulu apa yang sebenarnya terjadi pada flashdisk anda.

Mungkin ada kalanya anda lupa sudah menghidden file-file tersebut, dan bisa jadi file tersebut telah di sembunyikan atau di hidden oleh virus. pada kali ini troublekit akan berbagi tentang cara mengatasi file flahdisk yang disembunyikan oleh virus. Ikuti tutorial di bawah untuk mulai mencoba :-)

Cara Ke 1 : Menggunakan Antivirus SMADAV

1. Cara pertama yang bisa anda coba yaitu anda bisa menggunakan SMADAV antivirus, agar lebih efektif SMADAV nya harus versi terbaru ya, untuk download bisa cari di google.com

2. Setelah di download silahkan anda scan flashdisk tersebut, biasanya SMADAV akan menemnukan beberapa virus dan beberapa file yang disembunyikan atau di hidden oleh virus.

3. Jika proses scan SMADAV sudah selesai biasanya SMADAV akan memberikan pilihan, kita pilih saja Fix all untuk mengembalikan file yang telah disembunyikan oleh virus.

Baca Juga : Kelebihan dan kekurangan windows defender


Cara Ke 2 : Menggunakan Command Prompt

Jika cara ke satu menurut anda kurang efektif, anda bisa menggunakan Command Prompt untuk mengembalikan file yang disembunyikan oleh virus. untuk memulai bisa ikuti langkah-langkah berikut :

1. Langkah Pertama Buka program run dengan menekan tombol windows+R pada keyboard anda, sesudah itu kettikan CMD pada program run atau pencarian menu start. Seperti gambar berikut



2. Untuk contohnya saya akan menggunakan Removable Disk (H:) karena flasdihk saya ada di drive G. pada Command Prompt ketikkan H: lalu tekan Enter.

3. untuk mengembalikan file atau folder yang disembunyikan pada flashdisk Drive H yang tadi. anda bisa ketikkan perintah attrib -r -s -h *.* /d /s kemudian tekan Enter. Lalu tunggu Proses Hingga selesai. untuk lebih jelasnya bisa di lihat pada gambar berikut :


4. Jika perintah yang anda masukan pada command prompt benar seharusnya folder atau file pada flashdisk anda akan kembali.

Keterangan Perintah "attrib -r -s -h *.* /d /s"

  1. attrib = string Command Prompt untuk memulai dan merubah atribut pada
  2. -r = untuk menghilangkan status atribut File Read Only
  3. -s = utnuk menghilangkan status atribut File System
  4. -h = untuk menghilangkan status atribut File Hidden
  5. *.* = untuk memanggil atau menampilkan semua file yang tersembunyi atau hidden
  6. /d = untuk melihat isi dari Disk atau Drive directory
  7. /s = untuk melihat isi dari Disk atau Drive sub directory
Saya rasa sekian pembelajaran kita kali ini pada artikel Cara Mengembalikan File Flashdisk Yang Dihidden Oleh Virus.
Terima kasih semoga bermanfaat. :-)

Reactions

Post a Comment

0 Comments