Langkah Mudah Cara Menghemat Kuota Saat Streaming Youtube Di Android

Cara menghemat kuota saat streaming youtube di android - Halo sahabat blogger, seperti yang kita ketahui pada saat ini YouTube merupakan situs video streaming yang sangat populer di Indonesia. Memang benar menonton video secara streaming di YouTube merupakan salah satu cara menonton video yang sangat mudah dan juga menyenangkan. YouTube kamu dapat melihat berbagai macam video seperti video musik, video lucu, video Vlog, dan video-video lainnya.

Tetapi jika kita menonton video dengan cara streaming, tentunya kita membutuhkan kuota internet untuk mengakses YouTube itu sendiri. Selain itu penggunaan kuota untuk menonton video streaming di YouTube, tidak sama dengan penggunaan kuota internet pada aplikasi lainnya. Untuk streaming kita membutuhkan kuota yang banyak agar nantinya video tidak berhenti di tengah jalan. Dan kita juga tentunya tidak mau bukan ketika sedang asyik-asyiknya menonton video streaming di YouTube, video yang kita tonton pun berhenti tidak mau berjalan lagi. Tentunya kita sangat marah dengan hal itu, dan menyalahkan YouTube lemot, tetapi setelah kita periksa ternyata kuota internet telah habis, dan akhirnya kita pun malu sendiri hehe (pengalaman pribadi).

Dari itu Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba berbagi pengalaman saya, untuk cara menghemat kuota saat streaming YouTube di Android. Caranya sangat simpel kamu hanya perlu menggunakan sebuah aplikasi yang bernama Opera Max - Data Saving. Jika kamu ingin mengetahui cara kerja aplikasi ini kamu bisa simak ulasan berikut.

Langkah Mudah Cara Menghemat Kuota Saat Streaming Youtube Di Android



1. Pertama kamu download dan install terlebih dahulu aplikasi Opera Max yang bisa kamu download di Google Play Store : download opera Max - data savings

2. Setelah itu kamu jalankan aplikasinya, kemudian secara otomatis fitur penghemat kuota internet akan aktif.


3. Dengan begitu, kamu akan menghemat kuota internet hingga 50% saat streaming di YouTube Android.

Itulah langkah mudah cara menghemat kuota saat streaming YouTube di Android yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu kamu untuk mengurangi pengeluaran kamu agar lebih hemat lagi membeli kuota internet. Terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments