Aplikasi Video Converter Terbaik Untuk PC Free

Aplikasi video converter terbaik untuk pc free - ada beberapa faktor yang menyebabkan kamu ingin mengconvert video. Seperti misalnya kalau ingin memperkecil ukuran video tersebut karena keterbatasan kapasitas memori atau kamu ingin memutar pada suatu perangkat yang mendukung beberapa format file video seperti misalnya pada smartphone Android yang terkadang tidak dapat memutar beberapa format file video seperti misalnya pada smartphone yang bukan keluaran terbaru.

Terkadang mengkonversi video tidak semudah yang orang-orang katakan! Karena terkadang kita tidak menemukan format file yang kita inginkan dalam mengkonversi file video tersebut di dalam sebuah aplikasi convert video yang kita gunakan. Selain itu ada juga beberapa aplikasi untuk mengkonversi video sangat rumit dan kita harus mengeluarkan dana untuk menggunakan aplikasi tersebut. Namun sekarang kamu jangan khawatir lagi, karena saya akan menyampaikan beberapa rekomendasi aplikasi yang dapat kamu gunakan secara gratis untuk mengkonversi file video. Berikut adalah daftarnya.

Aplikasi Video Converter Terbaik Untuk PC Free



1. Freemake Video Converter


Selain aplikasi ini dapat kamu gunakan untuk mengkonversi file video, Ternyata apa yo yang satu ini memiliki keunggulan lain yaitu dapat mendownload dan juga mengkonversi file video online.

Terlebih lagi di tol aplikasi ini mempunyai alat-alat untuk pengeditan sederhana di mana kita dapat memotong beberapa bagian video yang tidak kita inginkan, menambahkan subtitle, dan juga mengkonversi dari DVD atau ke DVD. Sehingga software ini dapat kamu gunakan untuk berbagai macam kebutuhan konversi video.

2. Any video converter free


Format file yang dapat didukung oleh aplikasi yang satu ini hampir sama dengan aplikasi freemake Video Converter Yaitu dapat mendukung banyak sekali format file video. Selain itu aplikasi ini juga dapat kamu gunakan untuk kebutuhan konversi video secara offline ataupun online. Sehingga Jika kamu ingin mengkonversi video secara online dengan sangat cepat aplikasi ini akan membantu kamu mengkonversi video.

Fungsi utama dari aplikasi ini pada dasarnya sama dengan aplikasi aplikasi lain untuk convert video, dan juga didalamnya telah tersedia beberapa tools dapat kamu gunakan seperti misalnya crop, memutar, pembersihan dasar dan fitur lainnya. Kalau bisa di aplikasi ini juga menyediakan beberapa efek untuk kamu masukkan ke video.

3. Free HD Video Converter Factory


Aplikasi Video Converter terbaik ke 3 ini merupakan aplikasi yang sangat mudah digunakan karena kamu dapat melakukan drag & drop, meskipun kamu harus menunggu beberapa saat untuk menyesuaikan hasilnya. Namun untuk sejauh ini aplikasi ini dapat kamu andalkan dalam hal melakukan convert video.

Terlebih lagi jika kamu seorang pemula yang ingin mengconvert file video ke perangkat smartphone ataupun perangkat lainnya, secara otomatis aplikasi ini akan menentukan format file yang sesuai dengan kebutuhan kamu untuk memutarnya pada perangkat tersebut. Tetapi jika kamu yang sudah paham dengan beberapa format file video yang dapat diputar pada perangkat kamu, kamu dapat memilih sendiri format file video yang kamu inginkan.

4. Mediacoder


Aplikasi terbaik untuk conver video berikutnya yaitu ada aplikasi yang dapat membantu kamu mengconvert file video dengan cepat, dan juga dapat mengkonversi format file video jadul ke format file video sekalipun.

Tetapi menurut saya pribadi kekurangan dari aplikasi ini yaitu dari tampilannya, tampilan dari aplikasi ini terbilang sedikit sulit untuk dimengerti orang awam, karena di dalam aplikasinya banyak sekali fitur-fitur yang sangat berguna untuk kamu melakukan convert video.

5. Handbrake


Aplikasi terbaik untuk convert video yang terakhir yaitu bernama handbrake. Aplikasi yang kurang terkenal dikalangan Windows ini cukup terkenal di kalangan pengguna Mac, dan Selain Kita juga dapat melakukan convert video pada sistem operasi Windows Ternyata aplikasi ini dapat kita gunakan juga pada sistem operasi Linux, Aplikasi ini merupakan aplikasi gratis yang dapat kamu manfaatkan untuk convert file video.

Aplikasi yang memiliki banyak sekali fitur ini sama halnya aplikasi yang sebelumnya yaitu mediacoder, itu untuk kamu pengguna awam pastinya akan sedikit mengalami kesulitan dalam hal menggunakannya. Karena di dalam aplikasi ini banyak sekali fitur-fitur yang dapat kamu gunakan untuk mengconvert video dan mengedit video tersebut, sehingga kamu dapat memaksimalkan hasil video yang akan kamu konversikan.

Itulah 5 aplikasi video converter terbaik untuk PC gratis yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat, terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments