Tutorial Cara Backup Kontak Android Ke Gmail

Cara backup kontak android ke gmail - Apakah pada saat ini kamu sedang bingung ingin melakukan factory reset terhadap smartphone Android yang kamu gunakan? Ataupun ataupun jika kita bukan ingin melakukan factory reset tetapi ingin melakukan rooting terhadap handphone Android yang kita gunakan, namun takut kontak yang ada pada smartphone Android kita hilang ketika kita gagal melakukan rooting. Atau masalah-masalah lainnya yang sudah kamu ketahui akan menghilangkan data yang ada pada HP Android tersebut.

Solusi yang tepat dalam kasus ini yaitu kita harus mencadangkan data data penting seperti misalnya kontak. Karena menurut saya kontak hal yang paling penting yang harus kamu amalkan terlebih dahulu ketika kamu akan mencadangkan data pada smartphone Android. Kenapa demikian? Karena dengan tidak adanya kontak kita tidak akan dapat menghubungi seseorang, baik itu teman dekat, kerabat, ataupun keluarga.

Pada smartphone Android, ada fitur sinkronisasi yang dapat kita gunakan untuk mencadangkan beberapa data-data penting dengan akun yang telah disediakan seperti misalnya dengan menggunakan akun Gmail. Untuk kamu para pengguna Android pastinya Kamu sudah mempunyai akun Gmail bukan? Karena biasanya ketika kita baru mengaktifkan smartphone Android kita diminta untuk memasukkan akun Gmail.

Jika kamu sudah mempunyai akun Gmail, bahkan sekarang waktunya kita melakukan backup kontak dengan menggunakan akun Gmail. Dan untuk contohnya Saya akan menggunakan Smartphone Android Samsung Galaxy dengan versi sistem operasi 4.3, Berikut adalah langkah-langkahnya.

Tutorial Cara Backup Kontak Android Ke Gmail 



1. Buka Menu Settings, Kemudian dilanjutkan dengan pilih Accounts, lalu di sana kamu pilih pada bagian My Accounts pilih Google.


2. Langkah berikutnya kamu pilih akun Gmail yang akan kamu jadikan email untuk membackup kontak atau data-data lainnya.


3. Di sana kamu akan menuemukan banyak pilihan data yang dapat kamu backup. karena pada kali ini kita akan membackup kontak maka kita pilih Sync Contacts.


4. Selanjutnya kamu hanya perlu menunggu hingga proses selesai. Lama atau tidaknya, hal itu tergantung pada koneksi internet dan juga berapa banyak kontak yang ada pada smartphone android yang kita gunakan.

Dengan begitu selesai sudah backup kontak dari hp android ke akun google. Bagaimana, caranya sangat mudah bukan? Dan dengan demikian pula pertemuan kita pada kali ini tentang tutorial cara backup kontak Android ke Gmail. Semoga artikel ini dapat bermanfaat terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments