Cara Masuk Ke System Restore Dan Melakukan System Restore Windows 10


Setelah kemarin kita belajar cara membuat system restore point sekarang kita akan membahas cara melakukan system restore point di windows 10. yang berguna untuk mengembalikan keadaan komputer ke konfigurasi awal pada saat sebelum pembuatan system restore point.

Langsung Aja Kita Ke TKP


  • Karena kita menggunakan windows 10 langkah awal kita langsung menuju ke menu start, di pencarian menu start ketikan "SystemPropertiesProtection" lalu akan muncul pilihan menu dan pilih SystemPropertiesProtection / bisa langsung ketikan system restore seperti gambar berikut :

  • Setelah itu akan muncul tab / wizard system properties, kemudian temen-temen pilih "System restore". (Sebelumnya restore point harus dibuat) cara membuatnya klik disini
  • Setelah itu akan keluar wizard langkah pertama, kemudian klik next jika ingin melanjutkan proses

  • Pilih restore point yang akan kita pergunakan untuk setting restore point. temen-temen bisa klik pada "Scan for affected programs", tujuannya agar kita tahu apa saja yang akan hilang dan kembali setelah melakukan system restore. Jika sudah yakin klik "Next"

  • Setelah setting selesai akan muncul proses konfirmasi terakhir sebelum proses system restore dilakukan, lalu pilih "Finish" Jika sudah yakin dan siap memulai proses. saya ingatkan bahwa system restore point tidak bisa dibatalkan, karena itu, sebelum melakukan restore point data-data / file-file di pindahkan ke tempat aman terlebih dahulu.

  • Tunggu Proses Hingga selesai setelah klik "Yes" setelah muncul notifikasi berikut :

  • Secara otomatis system akan melakukan restart dan proses restorepun dimulai. masalah waktu proses itu tergantung kepada besar atau kecilnya sistem yang akan direstore.
  • Setelah selasai akan muncul muncul notifikasi yang menunjukan bahwa proses restore telah dilakukan.

Sangat mudah bukan??
temen-temen bisa menggunakan kembali restore point tersebut jika nanti ada lagi kerusakan sistem terjadi.
Terima kasih, semoga bermanfaat ^_^
Reactions

Post a Comment

0 Comments