Cara Mengatasi Lupa PIN Di Windows 10

Cara mengatasi lupa pin di windows 10 - Halo sahabat blogger, pada kali ini kita masih membahas tentang PIN di windows 10. tetapi pada kali ini saya akan membahas tentang vara mengatasi lupa PIN di windows 10. ya, namanya juga manusia kadang kita melupakan berbagai hal dimulai dari hal kecil sampai hal yang besar. termasuk kamu bisa juga melupakan PIN yang kamu gunakan untuk sign in windows 10.

Untuk mengatasinya kamu bisa reset PIN melalui setting seperti yang kita bahas sebelumnya. dan untuk sign in sementara kamu bisa menggunakan password untuk masuk ke windows. untuk mengatasi lupa pin 2 cara yang bisa kamu gunakan, tetapi cara pertama bisa kamu gunakan hanya jika PIN terintergrasi dengaan account microsoft jika terintegrasi kamu hanya bisa mengganti PIN dengan verifikasi email dari  microsoft. kedua kamu bisa masuk dengan local account dan mengganti PIN dengan memasukkan password terlebih dahulu. untuk lebih detailnya kamu bisa ikuti langka-langkah berikut :

Cara mengatasi lupa pin di windows 10


Reset PIN Pada Account Microsoft


1. Pertama kamu masuk ke setting, dengan menekan tombol Windows+i di keyboard.
2. setelah itu kamu pilih Account -> Sign in Optiton. kemudian kamu klik I forgot My PIN



3. Setelah itu sistem akan meminta konfirmasi kamu, apakah kamu benar-benar lupa PIN. klik Continue untuk menuju proses selanjutnya.
4. Pada proses selanjutnya kamu diwajibkan untuk memasukkan email yang kamu daftarkan untuk membuat account microsoft. jika kamu memasukkan no hp, kamu juga bisa recover dengan menggunakan nomor HP. Setelah selesai klik Next untuk ke tahap verifikasi.


5. Kemudian kamu buka periksa email atau SMS dari microsoft. pada email tersebut terdapat kode yang kamu gunakan untuk mereset PIN. kamu hanya perlu memasukan code tersebut.


6. Berikutnya kamu masukkan PIN baru yang mudah untuk di ingat.



Reset PIN pada Local Account

1. sama dengan cara pertama, buka Settings dengan menekan tombol (WinKey + I), lalu navigasikan ke 'Account' –> lalu 'Sign in options'. Kemudian di sana kamu pilih 'I forgot my PIN' yang ada dibawah Menu PIN.


2. Kemudian kamu masukkan password local account yang kamu gunakan untuk proses veritifikasi, lalu klik OK.


3. Setelah itu kamu masukkan PIN baru yang mudah di ingat agaar tidak mudah lupa.


Itulah cara mengatasi lupa  PIN di windows 10 yang bisa saya sampaikan. semoga dengan artikel ini kamu dapat terbantu.. Terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments