Cara mengatasi Windows Defender tidak bisa dibuka

Cara mengatasi Windows Defender tidak bisa dibuka - Jika kamu membaca artikel ini tidak lain dan tidak bukan pasti kamu sedang mengalami Windows Defender yang tidak bisa dibuka?

Meskipun kita sudah menggunakan software antivirus Seperti avast, Smadav, dan antivirus lainnya, untuk melindungi komputer kita dari berbagai ancaman virus. Namun terkadang untuk beberapa alasan kita pun membutuhkan Windows Defender, tergantung dari pribadi user sendiri.

Pada artikel kali ini, Saya akan mencoba berbagi pengalaman tentang cara mengatasi Windows Defender yang tidak bisa dibuka. Untuk mengatasinya kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut :

Cara mengatasi Windows Defender yang tidak bisa dibuka


Sebelum kita berlanjut pada pokok permasalahan, kita harua tahu terlebih dahulu penyebab kenapa Windows Defender tidak bisa dibuka

Penyebab window Defender tidak bisa dibuka

Penyebab windows defender tidak bisa dibuka biasanya pada komputer yang kamu gunakan sudah terinstal antivirus sebelumnya seperti avast, smadav, AVG, dll.

Kok bisa Windows Defender tidak aktif saat kita menginstal antivirus? Jawabannya karena Windows Defender telah dirancang khusus untuk secara otomatis tidak aktif ketika antivirus lain diinstal pada komputer, agar kinerja antivirus menjadi lebih baik performa komputer tidak menurun. Ketika antivirus tidak terinstal pada komputer Windows Defender lah yang akan melindungi komputer dari ancaman virus ataupun ancaman lainnya yang berpotensi membahayakan komputer. Agar Windows Defender aktif kembali kalau bisa uninstall antivirus yang terinstal pada komputer.

Cara mengatasi Windows Defender tidak bisa dibuka.

1. Pertama kita lihat apakah Windows Defender aktif atau tidak, untuk memeriksanya Coba kamu lihat pada sistem tray yang ada di taksbar.


2. Jika icon Windows Defender ada pada taskbar, selanjutnya kamu lihat Windows defender dari control panel dengan cara Klik Kanan pada tombol Start -> kemudian control panel -> temukan system and security -> kemudian pilih security and maintenance. Dan akan muncul jendela baru seperti gambar berikut :


Catatan : kamu hanya dapat menemukan security and maintenance pada Windows 10 saja, tetapi jika kamu menggunakan Windows 7 ataupun Windows 8 kamu hanya perlu masuk ke menu action Center.

3. Setelah itu kamu klik pada bagian security, disana kamu akan menemukan program atau software keamanan apa saja yang aktif pada komputer.
4. Jika Windows Defender yang aktif, pada bagian virus protection akan bertuliskan " Window defender is helping to protect your PC "
5. Jika Windows Defender tidak aktif pada bagian virus protection akan bertuliskan notifikasi sesuai dengan antivirus yang kamu gunakan. misalnya saya menggunakan antivirus avast, yang akan muncul notifikasi seperti ini "avast antivirus is turn on"

Untuk uninstall atau menghapus program antivirus yang ada pada komputer kamu, kamu bisa ketikkan Uninstall a progran pada pencarian menu start -> pilihan program antivirus yang kamu gunakan -> klik kanan lalu pilihan Uninstall.

Demikianlah cara mengatasi Windows Defender tidak bisa dibuka yang bisa saya share, Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu kamu untuk mengatasi masalah Windows Defender tidak bisa dibuka. Jika ada yang mau ditanyakan dan di tambahkan silahkan berkomentar pada kolom di bawah. Terima kasih.
Reactions

Post a Comment

0 Comments