Tutorial Cara Mengatasi Hardisk Raw Tanpa Format

Cara mengatasi hardisk raw tanpa format - untuk mengatasi hardisk yang menjadi RAW kita harus mengubah hardisk tersebut menjadi NTFS. Yang biasanya dapat kita rubah dengan cara melakukan format pada hardisk tersebut, dengan begitu nantinya habis akan menjadi seperti semula. Tetapi tentu saja kamu tidak ingin menghapus data-data yang ada pada dalam hari tersebut bukan? Terutama jika terdapat data-data penting di dalamnya.

Untuk mengatasi hal ini kamu jangan balik dulu, karena Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan informasi yang mungkin dapat membantu kamu mengubah hardisk format raw menjadi NTFS tanpa harus melakukan format. Ada salah satu cara dengan menggunakan Sebuah software untuk recovery data yang bernama easeus data recovery, dengan menggunakan software tersebut kamu dapat mengembalikan data-data yang ada pada harddisk RAW dengan sangat mudah.

Tetapi jika kamu tidak ingin menggunakan software, ada cara alternatif lain yang bisa kamu gunakan untuk mengubah hardisk RAW menjadi NTFS tanpa harus melakukan format seperti berikut.

Tutorial Cara Mengatasi Hardisk Raw Tanpa Format



1. Kamu buka Disk Management, dengan cara ketikkan saja Disk Management di pencarian menu start.
2. Setelah disk management muncul, kamu pilih haddisk yang error menjadi RAW.
3. Agar mempermudah untuk ubah 'drive letter and path' kamu dengan cara klik kanan pada partisi harddisk, kemudian kamu pilih Change Drive Letter and Path… Sebagai contohnya partisi hardisk yang error pada komputer saya saya ubah menjadi partisi J:
4. Sekarang kembali ke desktop, kemudian Command Prompt atau CMD, yang bisa kamu buka dengan mengetikan CMD pada menun start.
5. Setelah itu kamu masukkan pereintah berikut : chkdsk G: /f (ganti J dengan Partisi yang ada pada komputer kamu)
6. Selanjutnya kamu hanya perlu menunggu sampai proses selesai. dan nantinya haardisk sudah dapat digunakan kembali seperti semula.

Jika cara di atas masih gagal dan command prompt menampilkan pesan yang menujukan bahwa kita tidak dapat melakukan perintah tersebut  pada harddisk yang bertipe RAW, kamu bisa ikuti langka-langkah berikut.

1. Masih pada command prompt.
2. kaamu masukkan perintah berikut : chkdsk G: /r
3. Kemudian tunggu hingga prosesnya selesai.

Dengan begitu biasanya hardisk yang berubah menjadi RAW akan kembali. Dan jika masalah tersebut sudah teratasi sebaiknya kamu pindahkan data-data tersebut ke hardisk lain.

Itulah tutorial cara mengatasi hardisk raw tanpa format yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk mengatasi masalah tersebut. Terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments