Aplikasi Scanner Barcode Terbaik Untuk Windows

Aplikasi scanner barcode terbaik untuk windows - Barcode merupakan kode-kode yang digunakan di berbagai bidang untuk kebutuhan sehari-hari. Jika kita ingin menterjemahkan kode barcode, tentu saja kita harus menggunakan sebuah alat yang bernama barcode scanner, dengan menggunakan alat tesebut kita memindah kode barcode dengan cepat. Selain itu barcode juga mempunyai berbagai jenis dan juga rupa, seperti misalnya pada komputer dengan barcode yang memiliki kode barcode berupa gambar. tentu saja kita tidak dapat menggunakan alat barcode scanner pada komputer.

Untuk dapat memindai barcode yang ada pada komputer kita membutuhkan sebuah software yang memang khusus untuk melakukan scanning terhadap barcode jenis gambar. Selain itu barcode juga memiliki berbagai jenis format. lalu apa saja aplikasi untuk memindai barcode untuk komputer? Nah berikut adalah daftar aplikasi barcode scanner untuk komputer.

Aplikasi Scanner Barcode Terbaik Untuk Windows


1. ByteScout BarCode Reader



Aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk memindai barcode pertama yaitu ByteScout BarCode Reader. Aplikasi ini dapat memindai lebih dari satu barcode dengan format file GIF, PDF, TIF, BMP, PNG, JPG, dan juga dapat memindai abrcode dari webcam. Setelah melakukan pemindaian nantinya  akan menampilkan rincian dari setiap barcode dan juga kodenya sendiri yang di sertai dengan pratinjau.

Aplikasi ini juga dapat melakukan pemindaian pada hampar smua tipe barcode yang pada saat ini populer. yang meliputi code berikut :

  • QR Code
  • Code 128
  • Postnet 
  • UPC-A
  • PDF 417 
  • EAN, dll.

Selain itu kamu juga dapat melakukan pemindaian langsung terhadap banyak file sekaligus. dengan ukuran aplikasi yang kecil aplikasi ini sangat bagus untuk digunakan karena memiliki navigation explorer pada sisi samping tampilan aplikasinya, yang mempermudah kita untuk menjelajahi gambar yang terdapat barcode.

2. ORPALIS Virtual Barcode Reader



Jika menurut saya pribadi, aplikasi ke 2 ini merupakan aplikasi barcode reader yang angat unik. Karena cara kerja dari aplikasi ini melakukan scanning barcide dengan menggunakan mouse komputer, sehingga pada saat kamu membuka aplikasinya, kita akan menggunakan lingkaran merah yang ada di sekitar icon mouse komputer.

Jika ada sebuah gambar barcode memasuki area yang ke dalam lingkaran yang area ditentukan, maka nantinya garis lingkaran akan berubah menjadi warna hijau lalu sebuah teks barcode akan ter-generate. Kamu juga dapat menyalin teks barcode dengan cara menekan tombol ctrl+shift+C, dan jika kamu ingin mengubah ukuran lingkaran untuk memindai barcode kamu hanya perlu menekan ctrl+shift lalu Scroll mouse wheel. Selain itu kamu juga dapat memindai berbagai macam barcode seperti misalnya UPC-A, DataLogic2of5, BcdMatrix, EAN 13, dll.

3. ZBar bar code reader



Aplikasi ketiga ini merupakan salah satu aplikasi command prompt yang dapat kamu gunakan untuk memindai barcode. Dari sebuah kolom command, nantinya aplikasi ini dapat memindai banyak sekali jenis gambar barcode dan juga video seperti misalnya EAN-8, Code 39, QR Code, Interleaved 2 of 5, EAN-13/UPC-A, UPC-E, dan Code 128. Selain aplikasi ini dapat digunakan pada sistem operasi windows, aplikasi ini juga tersedia untuk para pengguna linux.

4. Kamkode



Jika kamu sedang mencari aplikasi untuk memindai Barcode sekaligus aplikasi untuk membuat barcode berbasis Java. Kamu dapat menggunakan aplikasi kamkode ini untuk melakukan hal tersebut. Kamkode dapat memungkinkan kamu untuk melakukan sekian lama terhadap barcode dari webcam yang kamu gunakan pada komputer atau laptop. Sehingga aplikasi ini akan sesuai untuk kamu yang mempunyai webcam pada komputer atau laptop. Aplikasi ini dapat mendeteksi Barcode berbagai jenis Barcode yang bertipe 1 dimensi dan 2 dimensi. Selain itu kita juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk membuat sebuah barcode. Namun jika kamu ingin menggunakan aplikasi ini pastikan program java telah terinstal pada komputer atau laptop.

5. IBscanner Free



Aplikasi terakhir ini merupakan salah satu aplikasi terbaik yang dapat kamu gunakan karena dapat melakukan pemindaian terhapad barcode hingga 9 jenis barcode. Melakukan pemindaian dengan menggunakan aplikasi ini dapat menghasilkan rincian dan juga pratinjau gambar. Rincian dari barcode tersebut meliputi jenis gambar barcode dan teks barcode. beberapa jenis barcode yang dapat diterjemahkan melalui aplikasi ini diantaranya Code128, CodeBar, EAN 13, Interleaved 2 of 5. dan untuk file berformat gambar dapat digunakan untuk melakukan scanning JPEG, JPG, GIF dan TIFF. Selain aplikasi ini merupakan aplikasi gratis aplikasi ini juga merupakan salah satu aplikasi yang mempunyai ukuran file yang kecil, yaitu hanya sekitar 600 KB.

Itulah aplikasi scanner barcode terbaik untuk windows yang dapat saya sampaikan. Semoga dapat bermanfaat. Terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments