Tips Cara Memaksimalkan Kinerja Windows 10 Dengan Mudah

Cara memaksimalkan kinerja windows 10 - jika kita berbicara tentang performa dari sebuah komputer atau laptop yang menggunakan sistem operasi Windows 10, tentunya kita menginginkan performa yang maksimal bukan? Dengan performa komputer yang maksimal, pastilah pekerjaan yang kita lakukan akan lancar karena tidak akan mengalami gangguan seperti misalnya hang, crash, ataupun not responding yang sangat menyebalkan.

Windows 10 memanglah merupakan salah satu sistem operasi yang dimiliki oleh Microsoft yang sangat unik berbeda jika dibandingkan dengan versi Windows lainnya, karena seperti yang kita ketahui Windows 10 merupakan terobosan baru yang dihasilkan melalui sistem operasi sebelumnya termasuk Windows 7 dan Windows 8.

Biasanya kita membutuhkan RAM yang besar jika kita ingin memaksimalkan kinerja komputer ataupun laptop yang kita miliki. Tetapi pada Windows 10 kita dapat mengkonfigurasi berbagai macam pengaturan yang dapat meningkatkan kinerja dari Windows 10 itu sendiri. Sehingga kita akan leluasa menggunakan komputer atau laptop dengan sistem operasi Windows 10. Nah untuk kamu yang sudah penasaran ingin mengetahui cara memaksimalkan kinerja Windows 10 tanpa software kamu dapat mengikuti beberapa tips yang akan saya sampaikan pada kesempatan kali ini seperti berikut.

Tips Cara Memaksimalkan Kinerja Windows 10 Dengan Mudah


1. Cara agar boot windows 10 lebih cepat


Cara memaksimalkan kinerja windows 10 yang pertama adalah dengan cara memaksimalkan kinerja dari processor. Untuk melakukannya kita akan masuk ke menu System Configuration dengan cara ketikkan "msconfig" pada pecarian start menu. Setelah itu dilanjutka dengan memilih bagian Boot -> advanced option. Nantinya kamu akan menemukan menu number of processor, kemudian kamu hanya perlu mengatur jumlah dari processor sesuai dengan processor yang kamu gunakan.

Gambar

2. Agar menu dapat ditampilkan lebih cepat


Walaupun dengan menggunakan cara ini efek tidak terlalu terasa bentuk beberapa komputer karena spesifikasi yang tinggi, lemon untuk kamu yang menggunakan komputer dengan spesifikasi yang rata-rata, masalahnya kamu untuk menggunakan cara yang satu ini seperti berikut :
  • Pertama kamu ketikkan regedit pada pencarian menu start
  • Setelah muncul jendela baru kamu direktorikan ke HKEY_CURRENT_USER -> Control Panel -> Desktop -> MenuShowDelay
  • Pada MenuShowdelay klik 2x kemudian ganti pengaturannya seperti gambar berikut :
Dengan melakukan hal tersebut bertujuan agar windows memuat tampilan sesingkat mungkin. selain itu akan menambahkan kesan yang lebih cepat dibandingkan dengan biasanya, sehingga untuk kamu yang tidak sabaran akan sesuai dengan pengaturan  ini.

3. Atur agar processor kita bekerja untuk latar belakang aplikasi


Untuk pengaturan yang ini tidak kalah penting untuk kita konfigurasikan. Karena program yang berjalan di latar belakang juga harus kita perhatikan agar memperlancar mengakses program atau aplikasi menjadi lebih maksimal lagi. Caranya bisa kamu lihat pada ulasan berikut :
  • Pertama kamu harus masuk dulu ke "Performance Option" dengan cara ketikkan "adjust the appearance and performance of Windows" pada pencarian  sttart menu.
  • Setelah jendela "Performance Option" Muncul di sana kamu akan melihat 4 pilihan. dimana pilihan tersebut akan menentukan mana tampilan terbaik yang dapat digunakan untuk komputer kamu agar terasa lebih cepat.
  • Jika kamu orang yang lebih mementingkan tampilan kamu  bisa pilih menu yang ada tulisan "Appearance" di akhir menunya. Namun jika kamu suka dengan performa yang maksimal, kamu bisa pilih dengan menu yang bertuliskan Performance.
  • Sampai sana kamu dapat mengkonfigurasikan sesuai dengan keinginan kamu

4. Mematikan start-up service agar lebih ringan


Jika kamu mengalami masalah performa komputer atau laptop ketika pertama kali dinyalakan sedikit agak lemot, kamu harus menonaktifkan Start-up service untuk mengurangi beban saat booting. Hal ini bertujuan agar komputer tidak terlalu lama ketika dinyalakan, apalagi ketika kita sedang terburu-buru.

  • - Untuk menonaktifkan program startup kamu hanya perlu masuk ke task manager, dengan cara klik kanan pada taskbar bawah, kemudian pilih task manager.
  • - Kemudian setelah jendela task manager muncul kamu arahkan ke menu Start-up.
  • - Pada menu tersebut, kamu akan melihat beberapa program yang aktif pada saat komputer booting. kamu bisa atur program apa saja yang ingin kamu nonaktifkan atau kamu jalankan secara otomatis sesuai dengan kebutuhan kamu agar komputer lebih cepat saat melakukan booting.

Dengan menggunakan cara yang sudah saya uraikan pada artikel ini merupakan cara yang selalu saya lakukan untuk mempercepat kinerja windows 10 tanpa software, jadi kita tidak usah repot-repot instal ini atau itu untuk mempercepat kinerja windows 10. Dengan begitu saya akhiri juga pertemuan kita pada artikel tips cara memaksimalkan kinerja windows 10 dengan mudah, demoga bermanfaat dan terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments