5 Aplikasi Diet Terbaik Untuk Android

Aplikasi diet terbaik untuk android - Halo sahabat blogger, tubuh ideal merupakan sebuah impian yang selalu di idam-idamkan, baik itu bagi kaum perempuan maupun laki-laki pasti menginginkannya. Untuk mencapai berat badan yang ideal tentunya kita harus berolahraga yang teratur ataupun membuat program diet.

Hal tersebut memanglah sangat mudah untuk di rencanakan, tetapi pada nyatanya masalah yang sesungguhnya kita selalu saja melupakan apa yang menjadi tujuan kita untuk diet, benar bukan? dan terkadang juga kita bingung diet seperti apa yang mungkin yang harus kita lakukan.

Maka dari itu pada kesempatan kali ini, Troublekit akan berbagi beberapa aplikasi diet yang dapat kamu gunakan untuk membantu menjalankan program diet yang sedang kamu jalankan. Dan berikut adalah aplikasinya.

5 Aplikasi Diet Terbaik Untuk Android



1. Lose it Weight Loss App


Aplikasi pertama yang akan membantu kamu untuk melancarkan program diet yang sehat dan tepat bernama Lose it Weight Loss App. Dengan menggunakan aplikasi ini akan memperlancar usaha kamu untuk mendapatkan berat badan yang ideal sesuai dengan yang kamu idam-idamkan.


Selain dapat membantu program diet aplikasi ini juga dapat memungkinkan kamu untuk terhubung bersama dengan orang lain untuk berbagi cerita tentang perencanaan penurunan berat badan secara pribadi ataupun pola makan yang teratur dan sehat. Pada aplikasi ini juga telah tersedia fitur yang dapat memungkinkan kamu untuk menghitung jumlah kalori yang terdapat pada setiap makanan yang akan dikonsumsi. Terlebih lagi untuk memotivasi agar kamu lebih giat lagi berolahraga dalam melakukan perencanaan program diet kamu dapat terhubung dengan aplikasi lainnya, seperti misalnya RunKepper atau Nike+.




2. Pact


Aplikasi diet untuk Android kedua merupakan aplikasi gratis yang dapat kamu gunakan untuk membantu program diet kamu agar lebih lancar lagi yang bernama Pact. Dengan menggunakan aplikasi ini dapat memungkinkan kamu menjadi lebih giat lagi untuk mengkonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran, lho ko bagaimana bisa? Menariknya dari aplikasi yang satu ini, selain kamu akan mendapatkan badan yang ideal aplikasi ini juga akan memberikan kamu uang sebesar $0, 30 bahkan hingga $5 dalam 1 minggu. Menarik bukan?

Nantinya uang yang telah berhasil kamu dapatkan, bisa kamu cairkan melalui rekening bank. Maka dari itu, kamu harus mencoba aplikasi ini karena selain tentunya kamu akan mendapatkan kebugaran, berat badan yang ideal, ditambah lagi kamu juga akan mendapatkan imbalan Jika kamu berhasil menyelesaikan misi yang kamu jalankan.


3. Calorie Counter – MyFitnessPal


Aplikasi ketiga merupakan aplikasi yang sangat diperbolehkan dalam hal melakukan program diet, karena dengan aplikasi ini kamu dapat mengontrol asupan makanan sehari-hari, melakukan latihan yang teratur, dan juga dapat meminta bantuan dari orang disekitar untuk memotivasi diri dalam melancarkan program diet.

Dengan menggunakan aplikasi myfitnesspal, dapat membantu kamu untuk tetap pada tujuan diet yang sehat. Selain itu aplikasi ini akan membantu kamu melakukan olahraga rutin secara teratur. Sama seperti aplikasi sebelumnya aplikasi ini juga dapat kita masukan ke aplikasi kesehatan lainnya seperti misalnya Pact, FiBit, Runtastic, Endomondo, dan lainnya.


4. Fooducate


Selain Kita harus rajin berolahraga dalam melakukan program diet, tentunya hal yang utama dalam program diet yaitu mengatur pola makan. Nah dengan menggunakan aplikasi ini akan membantu kamu untuk menurunkan berat badan meskipun tanpa olahraga, tetapi aplikasi ini akan membantu kamu dengan mengetahui Makanan apa saja yang harus dikonsumsi untuk kamu selama program diet.

Cara penggunaannya pun sangatlah mudah kamu hanya perlu melakukan pemindaian barcode yang ada pada label makanan yang nantinya akan dikonsumsi melalui perangkat smartphone Android kamu. Nantinya aplikasi ini akan memberikan kamu informasi apakah kamu memerlukan makanan tersebut untuk dikonsumsi atau tidak.


5. Nike+ Training Club


Untuk aplikasi ke-5 merupakan aplikasi yang telah dikembangkan oleh salah satu brand olahraga yang terkenal yaitu Nike. Sepertinya sudah wajar jika Nike ikut serta dalam merilis sebuah aplikasi untuk kesehatan terutama untuk menjalankan program diet.

Aplikasi yang satu ini akan memberikan kamu panduan mengenai hal program latihan yang harus kamu lakukan untuk menurunkan berat badan. Nike+ Training Club akan membantu kamu menentukan latihan yang sesuai selama 4 Minggu agar mempercepat proses penurunan berat badan sehingga akan memperoleh berat badan yang ideal.

Di dalamnya terdapat lebih dari 100 latihan yang telah disediakan. Aplikasi yang satu ini ditujukan untuk semua kalangan dimulai dari kalangan pemula hingga profesional dapat menggunakannya.


Itulah 5 aplikasi diet terbaik untuk Android yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu kamu untuk mendapatkan berat badan yang ideal dan sehat. Terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments