5 Kreasi Cara Membuat Buku Diary Unik Buatan Sendiri

Buku diary unik buatan sendiri : Halo sahabat blogger, seperti yang kita ketahui meskipun perkembangan teknologi sangat maju, akan tetapi buku diary ataupun agenda tetap menjadi pilihan yang digunakan banyak orang, untuk tempat curhatan mereka. Karena buku diary terus bertahan hingga saat ini, membuat Para produsen buku diary meluapkan kreasinya untuk membuat buku diary unik, mulai dari yang lucu hingga yang keren.

Meskipun banyak sekali buku diary unik yang lucu dan keren, tetapi harga dari buku diary tersebut tidaklah murah. Namun hal itu wajar saja, karena membutuhkan kreasi yang tinggi untuk membuat diary unik yang enak untuk dipandang. Akan tetapi kamu tidak usah khawatir dengan harga buku diary unik tersebut, karena pada artikel kali ini saya akan berbagi informasi tentang cara membuat desain buku diary unik buatan sendiri. Dan tentunya bahan-bahan yang akan kita gunakan dapat kamu cari sendiri dengan mudah. Berikut adalah ulasan lengkapnya.

5 Kreasi Cara Membuat Buku Diary Unik Buatan Sendiri



1. Buku diary unik dengan sampul celana jeans



Jika kamu mempunyai celana jeans yang sudah tidak terpakai lagi, sebaiknya kamu jangan buang celana jeans tersebut, karena kita bisa menggunakan celana jeans tersebut untuk menjadikannya sampul buku diary yang kita miliki akan menjadi terlihat lebih keren dan juga lucu. Selain itu cara pembuatannya pun sangatlah mudah. kamu hanya membutuhkan celana jeans bagian pantat yang masih mempunyai saku, kemudian kamu gunting celana jeans tersebut sesuai dengan ukuran buku diary, setelah itu tempelkan celana jeans yang telah kamu potong tadi ke bagian sampul buku diary dengan menggunakan lem sepatu. Untuk bagian cover yang lain, kamu dapat menggunakan bahan apapun sesuai dengan keinginan kamu, atau kamu juga dapat menggunakan sisa bahan yang tadi untuk kamu tempelkan ke cover yang lain.

Bagaimana sangat mudah bukan membuat sampul buku diary dengan celana jeans?

2. Desain sampul buku diary peta dunia



Bagi kamu yang mempunyai cita-cita untuk berkeliling dunia, makan shampo yang tepat untuk buku diary kamu yaitu menggunakan peta dunia sebagai desain sampulnya. Untuk membuat desain sampul buku diary unik buatan sendiri yang satu ini, sebenarnya caranya sangat mudah dan cukup simpel, yaitu kamu hanya perlu menempelkan peta dunia ke sampul buku diary seperti kamu membungkus sampul buku seperti biasa. Maka dari itu jika kamu mempunyai peta dunia yang tidak terpakai, kamu dapat memanfaatkannya untuk membuat buku diary yang unik dan keren.

3. Desain sampul buku diary unik dengan benang



Jika kamu mempunyai keahlian dalam menjahit tangan, maka sebaiknya kamu memanfaatkan kemampuan kamu tersebut untuk membuat desain sampul buku diary dengan hiasan benang, untuk menciptakan desain sampul buku diary yang lucu, unik dan keren. Cara untuk membuat desain sampul buku diary dengan benang sangatlah mudah. Pertama kamu hanya perlu menggambar pola sesuai dengan keinginan kamu dengan cara membuat lubang yang sedikit besar dengan menggunakan pensil, selanjutnya kamu hanya perlu menghubungkan setiap pola dengan benar sehingga membentuk desain yang sangat menarik seperti gambar di atas.

4. Desain sampul buku diary dengan renda bunga



Untuk kamu yang suka dengan bunga, desain yang satu ini akan menjadi pilihan yang tepat untuk menghiasi buku diary buatan kamu. Dengan cara yang sangat mudah, kamu dapat membuat hiasan yang indah hanya dengan metode jiplak. Hal yang perlu kamu Siapkan yaitu sampul buku diary polos, renda bunga, lakban, dan cat semprot.

Jika semua persiapan sudah siap, pertama-tama kamu tempelkan renda bunga ke sampo polos yang akan kita desain dengan menggunakan lakban, setelah kain renda bunga tertempel dengan baik, Maka selanjutnya kamu semprotkan cat semprot dengan jarak yang tidak terlalu dekat yaitu sekitar 25 cm atau lebih secara merata, Lalu setelah sedikit kering, kamu buka rendah bunga tersebut dan lihat hasil dari kreasi yang telah kamu buat.

5. Desain sampul buku diary segitiga unik



Jika kamu ingin membuat cover buku yang menarik, akan tetapi terhambat dengan bakat menggambar, untuk kali ini Kamu tidak usah khawatir karena meskipun kamu tidak bisa menggambar, kamu masih bisa membuat desain sampul unik hanya dengan menggunakan lakban dan pensil ataupun spidol yang kamu miliki. Untuk cara membuatnya pertama-tama kamu harus membuat sebuah segitiga pada bagian sampul depan buku diary. Kemudian kamu buat garis membujur dan juga melintang di dalam segitiga lakban. Setelah itu Jika garis yang telah kamu buat sudah cukup rata, kamu dapat melepaskan lakban atau selotip yang tertempel satu persatu. Dengan begitu jadilah sampul gambar segitiga yang akan membuat buku diary kamu menarik.

Itulah 5 kreasi cara membuat buku diary unik buatan sendiri yang dapat saya sampaikan pada artikel kali ini. Semoga artikel ini dapat membantu membuat buku diary kamu menjadi lebih unik, lucu dan keren. Terima kasih
Reactions

Post a Comment

0 Comments