Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Terbaik PC Offline

Aplikasi kamus bahasa inggris terbaik pc offline  - halo sobat troublekit. Mungkin anda juga mengetahui kalau kamus digunakan untuk mencari sebuah arti kata ataupun makna-makna dari suatu kata, baik itu dari bahasa kita sendiri aray dari bahasa Asing. Buat anda yang suka bingung menterjemahkan sebuah kata saat menggunakan komputer, pada artikem kali ini saya akan bergagi aplikasi kamus offline untuk PC yang memungkinkan kamu buat menterjemahkan arti kata meakipun tanpa koneksi internet.

Aplikasi kamus bahasa inggris terbaik pc offline

Biasanya aplikasi kamus PC hanya menterjemahkan kata satu persatu, akan tetapi pada aplikasi kamus yang akan saya bagikan kali ini bisa juga anda gunakan untuk 1 buah kalimat atau beberapa kata sekaligus sehingga akan mempermudah anda untuk menemukan arti kata dari sebuah bahasa. Nah untuk lengkapnya anda bisa simak aplikasi lebih lengkapnya seperti berikut ini.

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Terbaik PC Offline 


1. King Translate


Aplikasi King Translate adalah sebuah software terjemahan / translate yang gratis. Dengan aplikasi ini kemungkinan siapa saja akan dapat menggunakan aplikasi penerjemah ini tanpa perlu untuk membeli lisensinya. Fitur yang ada dan tersedia di dalamnya bisa menerjemahkan berbagai teks, dokumen, atau paragraf yang  terdiri dari berbagai bahasa. Dengan demikian proses penerjemahan suatu bahasa akan lebih cepat dan sangat mudah. Selain itu cara menggunakannya juga cukup mudah yaitu "setelah terinstal, cukup tekan Ctrl & Klik kanan pada sebuah kata atau kalimat dan anda akan mendapatkan terjemahan cepat dan banyak lagi.

Software penerjemah bahasa asinh ini sangat mengutamakan kualitas software, dengan mengedepankan totalitas dan profesionalitas sebuah software. Dapat juga digunakan untuk menerjemahkan kata dengan jumlah kata yang sangat banyak serta lebih dari 700 bahasa yang ada di belahan dunia bisa diterjemahkan dengan menggunakan King Translate.

Kebayakan software kamus pc lain hanya menampilkan arti kata hanya satu kata saja. Akan tetapi untuk King Translate mendefinisikan dengan macam-macam arti dari kata yang sedang diterjemahkan, dan juga dapat terhubung langsung dengan youtube untuk menonton video tentang kata yang berkaitan. Serta tersedia juga gambar yang dapat mengartikan kata yang sedang anda cari.

2. IndoDic


Aplikasi kamus yang satu ini merupakan sebuah karya yang dibuat oleh pengembang TruAlfa. IndoDic sendiri ialah kamus electronic yang mempunyai beberapa tool untuk menerjemahkan, dan juga  dapat menerjemahkan arti kata tanpa koneksi internet atau offline. Aplikasi ini mempunyai 2 versi yang berbeda, yaitu versi indo-inggris dan juga sebaliknya.

Dari segi fitur yang disediakan pada software ini berisikan beribu-ribu kata yang telah disediakan oleh aplikasi ini. Sehingga anda tidak usah khawatir dalam hal menerjemahkan apapun. Selain itu terdapat pula fitur famili kata, relasi kata, dan juga penggunaan informasi. Dari beberapa keunggulan IndoDic yang sangat terkenal di berbagai sumber yaitu dapat diguinakan untuk menerjemahkan lebih dari 50 ribu kata dan juga prase. Bahkan dapat menerjemahkan sebuah kata/kalimat dengan cepat karena aplikasi ini mempunyai fitur IndoDic Reader dan juga Windows bacaan.

Ketika anda hendak memasukan sebuah kalimat pada aplikasi IndoDic maka nantinya spontan akan memeriksa kata/kalimat secara otomatis ejaan dan juga akan memberikan feddback tentang kata/kalimat yang benar berdasarkan software ini. Mudahnya untuk menambahkan hasil dari terjemahan ke dalam software pengolahan kata ini atau ke dalam editor teks dengan artian mudahnya untuk copy sebuah teks pada aplikasi lainnya. Adapun beberapa fasilitas suara yaitu dapat memungkinkan untuk mendengarkan kata dalam bahasa inggris degan menggunakan fasilitas text to speech dengan menekan ikon yang terdapat pada sisi atas di aplikasi IndoDic.

3. Rekso translator


Rekso translator merupakan aplikasi kamus PC yang mempunyai paket dengan tools penerjemah Indo Inggris ataupun dari Inggris ke Indonesia. Aplikasi ini dapat memungkinkan anda untuk menerjemahkan dari paragraf ke paragraf, hingga alinea ke alinea dengan proses waktu yang sangat cepat, Saya tidak akan memakan waktu cukup lama untuk menerjemahkan sebuah kalimat atau kata.

Aplikasi penerjemah yang satu ini memang diacak khusus untuk mempermudah anda untuk menggunakannya. Selain itu terdapat juga keunggulan yang terdapat pada aplikasi yang satu ini yaitu dapat menerjemahkan banyak kata-kata bahkan sampai ratusan ataupun ribuan. Terlebih lagi aplikasi ini mempunyai kamus bahasa Indonesia ke Inggris sekitar kurang lebih 150.000 dan kamus untuk bahasa Inggris ke Indonesia yaitu mempunyai kata 216.000 lebih.

4. Transtool



Untuk aplikasi kamus terbaik PC yang satu ini pasti anda sendiri sudah tidak asing lagi bukan? karena aplikasi ini mempunyai keunggulan tersendiri yaitu mempunyai kecepatan translate kata atau kalimat dengan sangat cepat yaitu 750 huruf/detik.

Karena keunggulan aplikasi ini yang bisa dikatakan cepat banyak sekali yang mengandalkan aplikasi yang satu ini untuk mentranslate kata dimulai dari lembaga sekolah atau instansi. Dengan kemampuannya akan sangat membantu untuk menterjemahkan dan juga meningkatkan skill bahasa inggris para pelajar. Selain itu untuk update terbaru aplikasi ini menambahkan frase khusus didalam data base, build-in grammar, dan juga text conferter.

5. Translator XP


Software kamus PC terbaik berikutnya yaitu ada aplikasi yang tidak kalah dengan aplikasi berikutnya, karena aplikasi ini selain bisa menerjemahkan dari bahasa inggris ke indonesia aplikasi ini juga dapat menerjemahkan bahasa asing lainnya ke bahasa indonesia. Karena di dalam data base aplikasi ini menyuguhkan 12 bahasa asing yang dapat di terjemahkan ke bahasa indonesia.

Yang hebatnya lagi dari kecilnya ukuran aplikasi ini, juga mempunyai 4 bahasa daerah terkenal di indonesia untuk di translate, sehingga buat anda yang ingin juga belajar bahasa nusantara akan sangat mudah dengan menggunakan aplikasi ini.

6. Portable Indopreter Pro


Aplikasi kamus PC yang satu ini mempunyai kemampuan terbaik dalam hal menerjemahkan kata atau kalimat, keunggulan dari pada aplikasi ini yaitu dapat menterjemahkan berbagai teks dari beberapa dokumen seperti mesin txt Excel html dan juga lainnya. Selain itu kecanggihan lain daripada aplikasi ini yaitu hasil dari Translate aplikasi ini dapat langsung Anda simpan pada format txt RTF xls html dan juga PDF.

 Jika ditanya soal kecepatan dalam proses translator, aplikasi ini mempunyai kemampuan yang efisien dalam hal menerjemahkan serta menggunakan software ini anda tidak perlu menginstall terlebih dahulu di PC ataupun laptop anda karena bersifat portable. Sangat mudah dan cepat bukan?.

7. Qtranslator


QTranslate merupakan Sebuah software gratis ataupun free lisensi untuk PC, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan dana lebih untuk mengaktifkan aplikasi yang satu ini. Pada dasarnya aplikasi ini tidak kalah dengan aplikasi yang lainnya, dengan kemampuan dan juga kecepatan yang dimilikinya Anda bisa menggunakan aplikasi ini dengan bebas dan mudah untuk menerjemahkan kata atau kalimat.

8. LangOver


Aplikasi LangOver ini adalah Sebuah software yang sangat berguna sekali dalam hal menerjemahkan bahasa dalam bentuk teks. Proses kerja dari aplikasi ini yaitu mengkonversi teks dari bahasa ke bahasa yang berbeda. Dengan cara yang sangat mudah yaitu hanya menekan tombol F10 makanan tinya aplikasi ini secara otomatis akan menerjemahkan kata-kata atau teks yang Anda masukkan ke dalam aplikasi.

9. Lingoes Translator


Lingoes merupakan sebuah software kamus dan juga teks terjemahan yang mudah serta intuitif. selain itu aplikasi ini juga menawarkan terjemahan teks lengkap, kamus lookup, kata capture yang ada pada layar untuk menerjemahkan teks yang dipilih dan juga pengucapan kata-kata sampai di lebih dari 80 bahasa diantaranya yaitu bahasa Inggris, Spanyol, Arab, Ibrani, Vietnam, Thailand  Yunani, Swedia, Perancis, Portugis, Rusia, Jerman, Italia, Turki, Cina, Jepang, Korea, Polandia, dan banyak lagi

10. Free Language Translator


Software yang satu ini adalah sebuah perangkat lunak untuk menterjemahkan berbagai bahasa. Dengan penggunaanya yang gratis maka dapat memungkinkan anda untuk dapat menerjemahkan teks serta kata-kata ke dalam berbagai bahasa asing seperti misalnya bahasa Perancis, Spanyol, Jerman, Italia. aplikasi kamus ini mempunyai Fitur utama yaitu terjemahan menjadi ditingkatkan, mempunyai koreksi kamus pribadi, bahkan akurasi kalkulator dan juga deteksi bahasa otomatis. Selain itu aplikasi Ini merupakan aplikasi ringan dan bermanfaat.

11. Babylon Translator


Aplikasi kamus terbaik PC yang terakhir yaitu Babylon Translation. Babylon Translation merupakan sebuah software kamus gratis yang bisa dikatakan sangat populer dalam hal menerjemahkan arti kata atau kalimat ke berbagai bahasa. Untuk cara menggunakannya pun mudah, anda hanya perlu download yang tidak akan dikenakan biaya apapun.

Bahasa asing yang terdapat dalam software yang satu ini mempunyai lebih dari 75 bahasa populer didunia. Banyak sekali penghargaan yang telah diraih oleh software yang penerjemah satu ini. Dengan teknologinya yang hanya membutuhkan satu klik saja yang nantinya akan langsung bisa menerjemahkan berbagai kalimat. Software yang satu ini adalah software kamus versi dekstop.

Nah itulah referensi aplikasi kamus bahasa inggris terbaik pc offline yang mungkin bisa anda coba gunakan untuk menerjemahkan bahasa inggris dan bahasa asing lainnya. Selamat mencoba.
Reactions

Post a Comment

0 Comments